Yamaha Jupiter Z T110SE (2004)


Motor pertama untuk latihan, transmisi semi-otomatis, 110cc, 4 speed, karbu.

Yamaha Xeon RC AL125FC (2013)
 

Motor kedua, masih di keluarga Yamaha. Bertransmisi CVT, 125cc, injeksi. Memiliki karakter ringan akselerasi! Tangkinya kecil hanya 3.5L, dengan jarak tempuh 50km/l. bagasi muat helm open face ukuran M. Sebuah loncatan besar pertama bagi mio series yang terkenal boros. Mulai dari tahun 2015-2019, menjadi transportasi ke kampus.

Bajaj Pulsar 135LS (2010)

Salah satu motor legendaris dari India, dengan transmisi manual 5 speed, 135cc, 4 valve, 2 busi, mampu lawan vixion generasi 1. Dengan tangki 12 liter, dan jarak tempuh 50km/l (dalam kota). Motor tipe naked sport yang memiliki desain timeless. Menjadi teman berpetualang di awal tahun 2021.