SunFlower: Main Air Tanpa Basah

Tidak cukup hanya dengan asal tidak basah saat hujan. Tapi juga harus terlihat dari kejahuan dan dari sorot lampu kendaraan. Sekali lagi saya beranikan diri untuk beli barang mahal, hahaa. Berawal dari jas hujan yang celananya bolong bagian selangkangan. Saya cari lagi jas hujan yang awet walau mahal harus ditebus! Dilanjutkan dengan mencari warna yang cerah atau mencolok demi keselamat. Akhirnya terpilih sun flower warna orange, tapi kelihatannya malah warna merah, duh! Jadi mirip seragam damkar, atau tim sars. Lantas apa yang ditawarkan oleh jas hujan yang satu ini?
Sebelumnya sun flower memiliki ukuran S (anak-anak) M sampai XXL, saya tidak percaya lagi dengan all size!

Pertama, yang menjadikan daya tarik jualnya adalah efek daun talas. Jadi ketika air menempel pada permukaan kain tidak merembes melainkan mempel dan jauh seperti pada daun talas. Dengan demikian jas hujan ini mudah atau cepat kering, cukup dilap dan diangin-anginkan maka jas hujan bisa disimpan kembali. Lalu jas hujan ini punya fitur lipat sekaligus jadi tas. Jika sedang dipakai lubang tas bisa dijadikan saku yang cukup besar, bisa muat satu botol 700ml, atau dua bungkus mie instan.
Ada juga kerudung yang dilipat dijadikan kerah jas hujan. Dibagian pergelangan tangan ada Velcro strap untuk mencegah air masuk ke lengan tangan. sedangkan, dibagian celana bagian paling bawah ada klip yang bisa digunakan untuk mengencangkan terutama saat mengendarai sepeda agar tidak nyangkut di crank pedal.
Pada bagian dalam ada saku cukup besar dan susah untuk meraihnya. Purring / lapisan bagian dalam terbuat dari parasut yang tipis, mudah robek dan jahitan jelek. Sedangkan pada celana tidak ada lapisan tambahan.
Secara keseluruhan bahan bagian luar sama dengan bahan yang dipakai cover tas. Walau bahan tipis dan terkesan mudah rusak tapi tidak membuat air merembes, asal dipakai dengan benar. Selain itu untuk mencegah air merembes pada jahitan dilakukan hotpress pada laur jahitan yang memungkinkan kekuatanya berkurang setelah berumur lama. Satu lagi, dibagian punggung jas ada satu strip reflektif yang saya rasa terlalu pelit untuk memberikan lebih. Pemakaian selama satu tahun ternyata, kain mulai mudah untuk menyerap air secara berlahan.
Kesimpulannya menurut saya tidak disarankan dengan harga kisaran 250rb dengan kualitas yang diberikan. Karena bahanya yang terlalu tipis yaitu mirip cover bag. Tapi cocok untuk anda coba, yang disukai dari produk ini ada jas hujan cepat kering.
- Gampang kering
- Bisa dipakai untuk sepeda mtb, berkat klip on di celana.
- Tahan terpaan angin.
Kekurangan
- Harga di atas 200rb
- Jahitan rentan sobek
- Puring jas hujan gampang sobek.
Saya dapat jas hujan ini di Tokopedia.com oleh triplekolshop
Setelah pemakaian dua tahun lebih, efek daun talas menghilang, tapi tidak rembes hanya saja dari luar seperti kain parasut biasa, biasanya untuk kain payung.
Post a Comment